Selain training pengembangan diri, HAMUR juga mengadakan kelas inspirasi. Kegiatan ini bertujuan untuk menghimpun dan membagi inspirasi sat...

Kelas Inspirasi HAMUR versi jarak jauh sesi : Kelas Inspirasi Berprestasi Edisi I

/
0 Comments
Selain training pengembangan diri, HAMUR juga mengadakan kelas inspirasi. Kegiatan ini bertujuan untuk menghimpun dan membagi inspirasi satu sama lain dengan topik yang berbeda – beda setiap pertemuannya. Nah, kelas inspirasi ini terbagi menjadi dua yaitu kelas inspirasi jarak dekat dan kelas inspirasi jarak jauh. Kelas inspirasi jarak dekat yaitu antara pembicara dan peserta dipertemukan secara langsung (seringnya diselenggarakan di Yogyakarta sebagai Kota Kelahiran), sedangkan kelas inspirasi jarak jauh yaitu antara pembicara dan peserta dipertemukan via social messenger line. Untuk kelas inspirasi jarak jauh ini spesial banget buat anggota HAMUR yang tidak berdomisili di Jogja dan pembicara yang dihadirkan pun bisa mancanegara, loh! J

Pada sesi kali ini kami mengangkat topik kelas inspirasi jarak jauh 'Muda Prestatif, Kontributif!'. Menghadirkan sosok mbak Marthella Rivera Roidatua Sirait dalam kelas kami adalah hal yang luar biasa dan istimewa. Menjalani hari - harinya sebagai mahasiswa S2 di Birmingham University, UK tak membuatnya ogah untuk berbagi inspirasi dengan kami. 

Kelas yang berlangsung selama 2 jam berjalan sangat asyik, kondusif dan mengesankan . Meski hanya via line, diskusi berlangsung sangat hangat dan seru! Antusiasme kawan - kawan di HAMUR begitu membara. Luar biasa, bukan? Diskusi dipimpin oleh Nofendianto Rahmaan, keluarga HAMUR yang saat ini tengah belajar di Universitas Indonesia.

Karena memang mbak Marthella ini paket lengkap, maka pertanyaan sangat beragam. Mulai dari pengalaman beliau semasa kuliah, kiat mendaftar LPDP dengan Universitas luar negeri, kiat mendaftar Indonesia Mengajar, kiat menghadapi cultural shock, kiat menjaga persistence dan semangat, mengingatkan kembali pada kami tentang cita - cita dan prioritas, dan masih banyak lagi!

Puji syukur, fresh lagi pikiran. Terbangkitkan lagi jiwanya .

Yogyakarta, 27 Oktober 2015


Poster acara | Doc. HAMUR

Screenshot obrolan | Doc. HAMUR

Screenshot obrolan | Doc. HAMUR




You may also like

Tidak ada komentar:

Total Tayangan Halaman

Pencarian

Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

Most Trending

Popular Posts